Cara Cepat Hilangkan Ketombe, Mudah Banget Lho!
Dampak dari Ketombe
Ketombe juga menyebabkan rasa gatal pada kulit kepala yang membuat kita sering menggraruk kepala. Jika terlalu sering menggaruk kepala akan menyebabkan kulit memerah, luka berdarah dan infeksi yang serius pada kulit.
Berikut cara menghilangkan ketombe pada rambut dan kulit kepala yang dapat kamu coba praktekkan.
1. Rutin Keramas dengan menggunakan Shampoo Anti-ketombe
Salah satu cara menghilangkan ketombe yakni dengan rutin melakukan keramas dengan menggunakan shampoo anti-ketombe. Shampoo anti-ketombe menjadi salah satu solusi terutama untuk orang yang memiliki rambut yang mudah berminyak.
Dengan mencuci rambut secara rutin, sel kulit mati dan kotoran akan terangkat dan menyebabkan kurangnya bahkan hilangnya ketombe pada rambut.
2. Menggunakan minyak kelapa
Minyak kelapa merupakan bahan alami penghilang ketombe. Caranya dengan mengoleskan minyak kelapa dengan merata pada rambut kepala. Tunggu selama beberapa menit kemudian bilas hingga bersih.
3. Menggunakan cuka sari apel
Sari apel juga dapat menghilangkan ketome. Caranya dengan mengoleskan cukasari apel ke kepala. tunggu beberapa menit kemudian bilas dengan air hingga bersih.